jatinangorekspres– Tips menjaga hubungan pernikahan setelah punya anak, Setelah memiliki anak, hubungan pernikahan dapat mengalami perubahan signifikan. Jika tidak dielola dengan baik, perubahan ini dapat menjadi pemicu konflik,
Romantisme pernikahan setelah anak lahir sangatlah berbeda saat pacaran apalagi saat bulan madu. Ada begitu banyak perubahan yang terjadi. Perubahan terbesar adalah semua rutinitas dan kebiasaan mengikuti “jadwal” serta kebiasaan anak. Rasanya seperti tidak ada ruang untuk bermesraan.
Situasi itu masih ditambah lagi dengan tuntutan pekerjaan yang terus bertambah. Alhasil ketika sampai di rumah fokus beralih kepada anak dan setelah anak tidur, energi Anda dan pasangan tidak tersisa banyak. Inilah yang kemudian membuat kadar keromantisan Anda dan pasangan berkurang hingga meredupkan percikan asmara dalam pernikahan.
Walaupun semua pasangan yang baru memiliki anak pertama mengalami itu semua, bukan berarti tidak ada cara untuk mengatasinya. Menjadi sangat penting untuk selalu menjaga romantisme dalam pernikahan karena inilah “amunisi” jangka panjang yang membuat pernikahan tetap penuh kehangatan serta keintiman. Lalu, apa solusinya? Berikut 7 tips untuk menghadirkan romantisme dalam rumah tangga tetap menyala meski sudah punya anak.
Buat kencan di rumah secara reguler.
Biasanya pasangan yang baru memiliki anak akan kesulitan mencari waktu untuk pergi keluar rumah berduaan, sekadar makan di restoran favorit atau hanya berkendaraan berdua sambil mendengarkan lagu favorit. Solusinya adalah, twist kencan keluar rumah menjadi kencan di rumah. Saat anak sudah tidur, Anda dan pasangan bisa duduk berdua di sofa sambil menikmati minuman dan camilan kesukaan. Atau nonton film berdua sambil cuddling di sofabed. Lakukan ini secara reguler, meski hanya 30 menit tapi tips ini efektif untuk menjaga ikatan Anda dengan pasangan.
Berbagi tugas mengurus anak.